Kapolres Barsel Hadiri Kegiatan Audiensi dan Sosialisasi Inpres No. 2 Tahun 2020 Dari BNNP Kalteng

Polres Barsel – Kapolres Barito Selatan (Barsel), Polda Kalteng AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. menghadiri kegiatan Audiensi dan Sosialisasi Inpres No. 2 Tahun 2020 Tentang Rencana Aksi Nasional P4GN dan Prekursor Narkotika Tahun 2020-2024 bertempat di Aula Setda setempat, Rabu (6/7/2022) pagi.

Bertindak sebagai nara sumber yakni Kepala BNNP Kalteng Brigjen Pol Drs. Sumirat Dwiyanto, M.Si., dan diikuti oleh jajaran unsur Forkopimda serta kepala SOPD dan perwakilan instansi terkait.

Dalam pemaparannya Kepala BNNP Kalteng menyampaikan sejumlah gambaran ancaman Narkotika di Indonesia terkait Daya Rusak, Wilayah Sebaran, Aparat yang terjerat dalam Narkotika, Potensi Pasar, Jaringan di dalam Lapas, Narkotika jenis Baru, Jaringan Internasional, dukungan Modal, perkembangan Teknologi serta Kerugian Jiwa dan Material dampak dari Narkotika.

“Guna menanggulangi kenaikan peningkatan kasus narkotika, laksanakan sosialisasi kepada masyarakat maupun penyampaian perkembangan info terkait penggunaan narkoba yg terus melonjak,” ujarnya

Lebih lanjut, dirinya menanggapi informasi terkait maraknya penyalahgunaan komix, bensin dan lem oleh sebagian kalangan remaja dan anak-anak agar hal ini harus dicegah betul melalui edukasi dan sosialisasi secara berkelanjutan.

Untuk diketahui, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka penguatan Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekursor Narkotika (P4GN). (bow)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.