Satlantas Polres Barsel Beri Hadiah Untuk Pengendara Yang Tertib Lalu Lintas

Polres Barsel – Dalam rangka mengajak mayarakat Kabupaten Barito Selatan (Barsel), tertib mematuhi aturan berlalu lintas, Satlantas Polres Barsel memberikan hadiah kepada pengendara yang tertib.

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangkaian Operasi Patuh Telabang 2022 ini digelar di depan Plaza Beringin Jalan Panglima Batur, Buntok, Jumat (17/6/2022) pagi.

Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. melalui Kasatlantas Iptu Aries Gunawan, S.H., M.M. menyampaikan, selain memberikan sanksi tilang kepada pelanggar, pihaknya juga memberikan hadiah kepada pengendara yang tertib.

“Hadiah ini kita siapkan sebagai apresiasi Kepolisian di bidang lalu lintas kepada masyarakat yang telah tertib baik dalam kelengkapan berkendara dan keselamatan di jalan,” terang Kasat.

Aries berharap, dengan adanya pemberian hadiah ini, dapat menjadi sarana edukasi sehingga dapat dicontoh oleh masyarakat pengendara lainnya agar menjadikan budaya tertib berlalu lintas sebagai kebutuhan untuk keselamatan. (bow)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.