Unit Lantas Polsek Pahandut Lakukan Pengawalan Dan Pengamanan Gerak Jalan

by

Palangkaraya – Polsek Pahandut Jajaran Polresta Palangkaraya, Polda Kalteng – Unit Lalu Lintas Polsek Pahandut melaksanakan kegiatan pengawalan dan pengamanan jalur gerak jalan yang diadakan oleh sekolah Nurul Ihsan. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (24/8/24) pagi, dimulai pukul 07.30 hingga pukul 10.00 WIB.

Pengamanan jalur tersebut dipimpin oleh Bripka Rofiq bersama dengan Bripka Zulfan Ripani, S.H., dan Bripka Talenta CH. Rute gerak jalan dimulai dari sekolah Nurul Ihsan di Jl. Dr. Murjani, kemudian melalui Jl. A. Yani, Jl. Darmosugondo, Jl. Riau, dan kembali ke titik akhir di sekolah Nurul Ihsan.

Selama kegiatan pengawalan dan pengaturan rute berlangsung, arus lalu lintas terpantau ramai namun tetap lancar dan kondusif. Pihak kepolisian memastikan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcar lantas) di sepanjang rute yang dilalui.

Cuaca cerah turut mendukung kelancaran kegiatan yang berlangsung aman dan terkendali hingga selesai. Dengan adanya pengawalan dari Unit Lantas Polsek Pahandut, acara gerak jalan ini dapat berjalan dengan tertib tanpa hambatan berarti.(red)

No More Posts Available.

No more pages to load.